Pada saat terjadi proses perekrutan karyawan, tentunya perusahaan akan mencari calon karyawan ng paling potensial untuk dipekerjakan. Sebagai calon karyawan, tentu anda harus bisa meyakinkan mereka bahwa kamu adalah orang yang tepat untuk posisi tersebut.
Dikutip dari Careerealism, dalam laman Okezone Selasa (12/5/2015), berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk meyakinkan perusahaan.
1. Saat interview
Saat menceritakan sebuah pengalaman, coba beri contoh bagaimana kamu berhasil melakukan suatu tindakan untuk menghadapi masalah. Cerita keberhasilanmu itu akan memberikan nilai tambah karena solusi yang kamu paparkan bukan hanya recana, melainkan kamu sudah pernah melakukannya.
Wawancara kerja (Shutterstock/Okezone) |
2. Dalam resume
Pastikan bahwa di dalam resume kamu sudah menuliskan tantangan, tindakan, dan hasil yang pernah kamu hadapi sebelumnya. ketiga poin tersebut akan membantumu dalam mengilustrasikan suatu penyelesaian masalah yang pernah kamu lakukan. Gunakan cara komunikasi yang baik saat menceritakan hal-hal yang dapat menarik pewawancara.
3. Dalam sebuah jaringan
Tunjukkan bahwa keinginan yang ada dalam dirimu sesuai dengan keahlian yang kamu miliki. Diskusikan apa yang menjadi keinginan dan pandanganmu di laman pribadi, seperti Twitter, Facebook, atau LinkedIn. Tuliskan apa yang kamu ketahui. Antusiasme yang kamu tunjukkan saat bercerita akan membuat orang tahu bahwa kamu mencintai pekerjaan yang kamu lakukan.
No comments:
Write komentar